https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

11+ Contoh Majas Depersonifikasi dan Penjelasan [Lengkap]

9/14/2024
contoh majas depersonifikasi

Majas depersonifikasi merupakan salah satu dari sekian banyak jenis majas perbandingan. Majas ini merupakan kebalikan dari majas personifikasi yang mana majas tersebut membuat benda mati seolah-olah menjadi benda hidup.

Lalu apakah yang dimaksud dengan majas personifikasi dan apa saja contoh-contohnya? Mari kita pelajari bersama pada artikel berikut ini.

Apa Itu Majas Depersonifikasi?

Sebagaimana yang sudah disinggung sebelumnya, majas depersonifikasi adalah lawan dari majas personifikasi. Dengan begitu, majas depersonifikasi bisa diartikan sebagai majas yang membuat benda hidup seolah-olah menjadi benda mati.

Pada majas satu ini, biasanya manusia digambarkan sebagai  binatang, benda-benda alam, atau benda lainnya. Jadi, pada intinya majas ini  menggambarkan sesuatu yang hidup seperti tidak hidup.

Contoh Majas Depersonifikasi

Supaya kamu semakin paham, berikut ini admin berikan berbagai contoh majas depersonfikasi dalam kalimat bahasa Indonesia.

  • Kalau saja kamu jadi buku, aku pasti jadi kertasnya.
  • Hatinya membeku karena dikhianati sahabatnya sendiri.
  • Jika dia langit, maka kamu bumi. 
  • Kesabarannya mendidih menunggu temannya yang tidak kunjung datang.
  • Kebaikan hatinya seolah menguap setelah menerima perundungan dari teman-temannya sendiri. 
  • Aku berusaha mencairkan hatinya yang membeku karena ulah mantan kekasihnya.
  • Emosinya menguap setelah diejek temannya.
  • Tekadnya membaja untuk mendapatkan hati pujaan hatinnya.
  • Hati Sinta meleleh setelah Budi menyatakan cinta kepadanya.
  • Jika aku menjadi ombak, maka kamu menjadi pantai
  • Dia membatu ketika dimarahi habis habisan oleh gurunya.
  • Umpama Romeo adalah air, tentunya Juliet adalah minyak
  • Pikirannya meluas setelah kuliah di kampus luar negeri.
  • Aku bukanlah tanah yang bisa kamu injak seenaknya.
  • Biarkan aku menjadi patung untuk masalah ini.
  • Kalau kamu menjadi bunga, aku akan menjadi lebahnya.
  • Kondisi di pusat kota dengan berbagai warung makan murah itu membuat masyarakat menyemut. 
  • Aku sudah berusaha mencairkan hatinya, tapi dia tetap bersikap dingin. 
  • Mungkin ia membayangkan dirinya angin.
  • Jiwaku terasa membara setelah melihat keberhasilan teman sebangkuku meraih peringkat pertama di kelas.

Itulah dia berbagai contoh majas depersonifikasi lengkap dengan penjelasannya. Semoga materi ini bermanfaat dan bisa meningkatkan wawasan kalian.


Author

Firdaus Deni Febriansyah

Freelance, Content Writer, Bloger, dan Kontributor di beberapa media.

Komentar yang sesuai dengan postingan dan tidak mengandung unsur negatif pasti akan disetujui oleh admin :)

Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif