https://www.idblanter.com/search/label/Template
https://www.idblanter.com
BLANTERORBITv101

25 Contoh Kata Keterangan Kepastian dalam Kalimat [Lengkap]

1/13/2025
contoh kata keterangan kepastian

Kata keterangan kepastian merupakan salah satu jenis kata keterangan. Sebelum kita membahas contohnya, kamu harus tahu terlebih dahulu apa itu kata keterangan kepastian.

Kata keterangan kepastian adalah kata yang memberikan informasi tentang kepastian suatu hal. Biasanya pada adverbia ini terdapat kata pasti, barangkali, atau mungkin.

Contoh Kata Keterangan Kepastian

Supaya kamu semakin paham, berikut ini admin berikan berbagai contoh adverbia kepastian dalam kalimat bahasa Indonesia.

  • Jika hujan terus menerus, kampung pasti akan banjir.
  • Joni mungkin tidak mengikuti kelas sore ini karena sakit.
  • Iqbal mungkin berhalangan hadir karena sedang ada acara keluarga.
  • Ia tidak menyentuh wortel sedikit pun mungkin karena tidak suka.
  • Dia tidak mau bertemu mungkin masih sungkan.
  • Dia pasti akan datang ke rumahmu.
  • Mereka pasti pergi keluar kota esok hari.
  • Dia pasti merasa bangga dengan prestasi yang diraihnya.
  • Jeni tidak mengerjakan PR, mungkin ia akan dimarahi.
  • Tekanan darah Ibu sangat tinggi, mungkin karena stres.
  • Rumah sakit ini ramai sekali, pasti banyak orang yang terserang penyakit.
  • Ruangan ini kotor sekali, pasti belum dibersihkan.
  • Jangan khawatir, kamu pasti bisa melewati masa sulit ini.
  • Barangkali kamu bisa membantu saya menyelesaikan tugas ini lebih cepat.
  • Saya tidak yakin, barangkali dia sudah pergi sebelum kita tiba.
  • Barangkali kita perlu mempertimbangkan opsi lain sebelum mengambil keputusan.
  • Saya pasti akan datang ke acara ulang tahunmu besok.
  • Jika kita bekerja sama, hasilnya pasti akan lebih baik.
  • Dia pasti merasa senang menerima hadiah tersebut.
  • Saya yakin, dia pasti akan berhasil dalam ujian ini.
  • Pasti ada jalan keluar dari masalah yang kita hadapi.
  • Jika kamu terus berusaha, kesuksesan pasti akan menghampirimu.
  • Dia terlihat bingung, mungkin dia tidak mengerti penjelasan itu.
  • Saya akan menghubunginya lagi, mungkin dia sudah bisa menjawab.
  • Dia sangat sibuk, mungkin dia tidak punya waktu untuk bertemu.

Nah, itulah dia berbagai contoh kata keterangan kepastian dalam kalimat bahasa Indonesia yang dapat kamu pelajari. Dapatkah kamu memberikan contoh lainnya? Yuk, berikan jawabanmu di kolom komentar biar kita sama-sama belajar.


Author

Firdaus Deni Febriansyah

Freelance, Content Writer, Bloger, dan Kontributor di beberapa media.

Komentar yang sesuai dengan postingan dan tidak mengandung unsur negatif pasti akan disetujui oleh admin :)

Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif