RajaBackLink.com

10+ Contoh Kata Bilangan Penuh dalam Kalimat [Lengkap]

Contoh kata bilangan penuh

Numeralia atau kata bilangan diartikan sebagai kata yang mengandung jumlah atau urutan dalam suatu deretan. Numeralia sendiri terdiri atas berbagai jenis yaitu numeralia tentu, numeralia tak tentu, dan numeralia bantu.

Masing-masing dari numeralia tersebut masih terbagi lagi menjadi beberapa jenis. Salah satunya adalah numeralia penuh yang merupakan jenis numeralia tentu.

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang pengertian dan juga contoh kata bilangan penuh dalam kalimat bahasa Indonesia. Yuk, disimak!

 

Apa Itu Kata Bilangan Penuh?

Kata bilangan (numeralia) penuh adalah kata bilangan yang dapat berdiri sendiri tanpa adanya tambahan kata lain. Karakteristik lainnya, numeralia ini bisa dihubungkan dengan dengan kata satuan waktu, uang, isi, ukuran, berat, dan lainnya.

Beberapa contoh kata numeralia penuh antara lain yaitu satu, dua, tiga, empat, lima, dua puluh tiga ribu, enam buah, satu miliar, satu triliun, dan lain sebagainya.

 

Baca juga : kata bilangan tingkat.

 

Contoh Kata Bilangan Penuh

Untuk lebih jelasnya, saya berikan beberapa contoh numeralia penuh dalam bentuk kalimat.

  1. Tersangka KPK itu diperiksa penyidik lebih dari delapan jam.
  2. Jumlah harta kekayaan Pak Soni mencapai lebih dari dua triliun.
  3. Satu orang dari setiap kelas wajib mengikuti seleksi Olimpiade Siswa Nasional tingkat sekolah.
  4. Ibu menyuruhku membeli dua butir telur di warung Bu Ijah.
  5. David mendapatkan pinjaman uang sepuluh ribu rupiah dari temannya.
  6. Rapid Tes hanya membutuhkan waktu lima belas menit saja.
  7. Ibu membeli berasa lima kilogram.
  8. Kereta akan berangkat lima menit lagi.
  9. Rudi mendapatkan hadiah uang tunai dua juta rupiah.
  10. Orang itu memiliki bobot tubuh empat puluh lima kilogram.
  11. Hana membeli tiga pasang kaos kaki baru untuk adiknya.
  12. Budi baru siuman setelah koma selama satu tahun.
  13. Ayah sudah keluar dari rumah sejak satu jam yang lalu.

 

Baca juga : contoh numeralia pecahan.

 

Demikianlah pembahasan mengenai definisi dan juga contoh kata bilangan penuh dalam kalimat bahasa Indonesia. Tentu saja masih banyak contoh lainnya yang tidak mungkin saya sampaikan semuanya pada artikel ini. Sekian dan selamat belajar.

Posting Komentar

Komentar yang sesuai dengan postingan dan tidak mengandung unsur negatif pasti akan disetujui oleh admin :)

Maaf, tidak diperkenankan berkomentar menggunakan atau mengandung tautan aktif
Indonesia Website Awards